About Candi


Indonesia pantas disebut sebagai  negeri 1000 Candi.  Sebagian besar candi terdapat di Jawa, selain itu terdapat juga di Bali, Sumatra dan Kalimantan. Candi-candi yang sudah di temukan sekarang ini belum menggambarkan keseluruhan candi yang ada di Nusantara. Masih banyak candi-candi yang terkubur dengan aman di bawah tanah. Jika candi-candi itu nanti ditampilkan kembali maka penyebaran wilayah candi akan semakin meluas.

Menurut Turangga Seta, peradaban tinggi dalam bentuk bangunan yang berusia ribuan tahun yang masih terpendam selain candi adalah kraton, piramid, menara babalen, dll. Mereka telah memetakan koordinatnya dan tinggal menunggu waktu yang tepat untuk mengungkapkan ke masyarakat.

Pengungkapan kebesaran peradaban leluhur nusantara di masa lalu semoga dapat mendorong bangsa ini mampu kembali kepada jati dirinya yaitu sebuah bangsa yang sakti, menjalani keberagaman sebagai realitas alami, dan mampu menyatukan berbagai dimensi.